Konfigurasi Login Basic FTP Di Windows Server 2012 R2


Oke, saya kali ini akan kembali posting lagi. Dan blog kita yang tercinta ini selalu berusaha memposting hal - hal yang sebenarnya tidak baru, namun dengan versi yang lebih baru. Dan kali ini berhubungan dengan Windows Server. Dan Windows Server yang kali ini saya gunakan adalah versi "Windows Server 2012 R2". Dan yang kali ini akan admin posting adalah mengenai salah satu fitur dari windows server yaitu FTP.

Namun kali ini, yang akan diposting adalah bagaimana cara mengkonfigurasi agar disaat login bisa kita tentukan Username dan Password yang kita inginkan agar bisa login.

Dan ingat kali ini saya sudah menyetting ip agar bisa saling terkoneksi antar server dengan client.

selain itu ini adalah materi lanjutan dari materi sebelumnya yaitu cara install ftp di windows server 2012 R2. Bisa dibaca di >(sini)

Oke, kita langsung saja mulai konfigurasinya......

1. Server Manager > tools > IIS



Pertama - tama kita buka terlebih dahulu Server Manager > buka tools > Internet Information Services(IIS Manager).

2. IIS Manager > Add FTP Site


Setelah terbuka "Internet Information Services (IIS) Manager", kita klik kanan di "sites" dan pilih "add FTP Site....".

3.Sites Information




Dibagian "Sites Information", kita diminta mengisi "FTP Site name" dan "Content Directory". Dibagian "FTP Site Name" kita isikan dengan nama "FTP" yang diinginkan. dan dibagian "Content Directory", kita diminta untuk memilih direktori untuk FTP. Maksudnya bahwa jika sang client ingin mengupload file ke FTP, maka file tersebut akan masuk ke Direktori yang kita jadikan sebagai direktori penyimpanan file FTP. Selanjutnya jika sudah kita tekan "next".

4. Binding And SSL Settings


Dibagian "Bindings and SSL Settings" kita diminta untuk mengisi Pertama "IP ADDRESS" dan "SSL". Dibagian "ip address"  kita isi dengan ip Windows Server yang kita punyai. dan dibagian "SSL", kita pilih "No SSL". Selanjutnya kita tekan "next".

5. Authentication And Authorization Information


Dibagian "Authentication And Authorization Information" kita diminta untuk mengisi "authentication", "authorization", And "Permission".

Authentication : Berisi Autentifikasi, apakah kita ingin login sebagai Anonymous atau "Basic".
Authorization : Berisi User atau group yang ingin kita izinkan agar bisa login di FTP kita.
Permission : Berisi 2 kolom yaitu "Read" and "Write" yang artinya jika kita memilih "read" kita hanya bisa melihat file yang ada di FTP yang kita buat, sedangkan jika kita pilih "Write" artinya kita juga mengedit isi dari File FTP kita.

Karena kita memilih untuk login Basic atau menggunakan Password beserta usernamenya. Selanjutnya dibagian "authorization" kita pilih "Specified Users", karena saya ingin agar user thomas diizinkan login di FTP. Selanjutnya dibagian "Permission" kita pilih "Read & Write" agar memudahkan penggunaan FTP yang sudah kita buat. Selanjutnya kita "next".

6. Active Directory Users and Computers


Kita buka "Active Directory Users And Computers". Jika tidak ada maka kalian harus memasang "Active Directory And DNS" terlebih dahulu. Jika sudah terbuka kita pilih "Ikon" yang saya kotakin.

7. New Object


Dibagin "new object", kita diminta untuk mengisikan form. Dibagian "First name" kita isi terserah kalian. dan dibagian Full name kalian isi dengan full nama terserah kalian. dan dibagian "user logon name" isi dengan "specified user". jika sudah tekan "next".

8. Password


Berikan password sesuai dengan password windows server. dan centang "password never expires" agar password kita tidak expire. Selanjutnya kita tekan next.

9. Verifikasi Pembuatan User

Dibagian akhir pembuatan akan ada notifikasi pemberitahuan mengenai data yang tadi kita isi. Selanjutnya kita tekan "next".


10. Verifikasi
a. Login CMD


Kali ini kita coba test login di client kita. Dan kita kali ini  menggunakan CMD. Setelah terbuka kita coba Login dengan cara "ftp ftp.chris.net". Selanjutnya isi username dan password sesuai dengan yang kita buat tadi pada "Active Directory Users And Computers". Selanjutnya kita coba download file tersebut dengan perintah "get". dan kita lihat disini sudah berhasil kita download file nya.

Bagi kalian yang tidak bisa melakukan FTP maka kalian bisa ubah "ftp.chris.net" menjadi ip server kalian. Saya disini sudah join domain dengan domain chris.net. Bagi kalian mau tau cara agar bisa join domain bisa di lihat disini (ini  dan ini).

a(1). Upload


Sekarang kita coba upload file tersebut. Kita gunakan perintah "put". Dan kita lihat kali ini file yang kita upload adalah "boom.txt". Dan disaat kita gunakan perintah "dir", sudah ada file bernama boom.txt. maka verifikasi dengan CMD berhasil.

b. Login Melalui Browser
Pertama - tama kalian ketikkan terlebih dahulu nama domain ftpnya. jika tidak bisa kalian gunakan ip untuk mengakses FTP kalian.

b(1). Isikan username beserta passwordnya.

Isikan password dan username sesuai dengan yang kita daftar kan tadi pada "Active directory users and computers". Selanjutnya tekan "log on".

b(2). Succesfull

Dan kita bisa lihat  disini sudah berhasil masuk dan login melalui browser.

c. Melalui Windows Explorer


Ketikkan "ftp://ftp.chris.net" atau mengetikkan "ftp://172.16.11.2", sesuai dengan ip windows server kalian.

c(1). login

kita isikan dengan username beserta password yang tadi sudah kita buat. dan kita log on.

c(2). Succesfull





Kita lihat disini sudah berhasil kogin.

d. Login Lewat filezilla


Kita lihat juga disini sudah berhasil login dengan filezilla,

e. Verifikasi Ping



Dari 2 gambar ini kita berhasil melakukan 2 kali ping. Pertama ke "ftp" dan "ftp.chris.net" dan ini dilakukan di client windows. maka verifikasi nya sudah selesai sampai disini .

Cukup sekian tutorial mengenai cara konfigurasi login basic di FTP windows server 2012 R2. Semoga apa yang saya ajarkan kali ini bisa bermanfaat bagi kalian semua yang membacanya.

SEE YOU IN MY NEXT POST.
Previous
Next Post »

ConversionConversion EmoticonEmoticon

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
=)D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p
:ng